Perawatan Gigi pada Anak Balita
Untuk merawat gigi anak pada masa awal pertumbuhan gigi memang tidak mudah dilakukan. Namun, orang tua perlu memperhatikan perawatan gigi susu karena gigi susu akan menentukan kualitas gigi permanen. Selain itu, proses pengunyahan pada anak pun akan menjadi lebih baik dengan gigi susu yang sehat.
Diperlukan kesabaran untuk merawat gigi pada batita atau bayi di bawah umur tiga tahun. Anak usia batita biasa mengkonsumsi susu. Namun, sisa susu yang tidak segera dibersihkan dapat memicu gigi berlubang. Berikut ini adalah tips dan trik perawatan gigi pada batita:
- Gunakan kain lembab untuk membersihkan gusi dan gigi bayi dua kali sehari, khususnya setelah minum susu atau mengkonsumsi makanan manis.
- Biasakan bayi untuk minum air putih, bukan susu, sebelum tidur.
- Saat gigi graham mulai tumbuh, gunakan sikat gigi kecil dengan tekstur sikat yang lembut. Perlu diingat bahwa pasta gigi tidak diperlukan. Cukup basahi sikat gigi dengan air. Namun, pasta gigi berflouride dapat diperkenalkan setelah usia satu tahun.
- Enam bulan setelah gigi tumbuh, biasakan untuk memeriksakan gigi anak pada dokter gigi setiap enam bulan sekali.
- Pada usia 18 bulan, biasakan anak untuk memegang sikat gigi sendiri. Orang tua dapat mengajak anak untuk menyikat gigi bersama dan memberitahukan pentingnya menyikat gigi.
- Berikan nutrisi yang baik untuk memperkuat gusi dan gigi, seperti kacang-kacangan, buah, sayur dan susu.
Untuk konsultasi lebih jauh mengenai masalah anak yang satu ini, dapat hubungi kami Tiga dental Jakarta
081290098225/081212173797/081219441585
Pin bb : 767CCF28
Pin bb : 5203AAB5